ESENSI TAHUN BARU 2012 dan "KENTANG BUSUK"



wahhhhh..... tak terasa ya sudah di gerbang tahun 2012 yang tinggal beberapa jam lagi.
yang tak terasa waktu berjalan begitu cepat.  selama tahun 2011 banyak hal yg terjadi...

hmmm.... mari kita lihat apa yg terjadi hari ini...
disepanjang jalan yg kulewati hari ini banyak masyarakat yg begitu semangatnya mempersiapkan peringatan tahun baru yg katanya adalah moment penting.
sebenarnya aku setuju ya.... kalau memang harus ada sebuah perayaan yg besar untuk menyambut tahun baru tapi gak perlu berlebihan sihhhh... karena suka keinget kalau tahun baru islam kenapa tak semeriah ini.
bahkan kebanyakan yg lupa... ohhh ini ! muharam ya... malah ingetnya ke TABOT...bukan peringatan tahun baru islamnya. hehehehehe... anak2 kecil juga pada gak ngerti apa itu tahun baru islam.

laluuuuu.....
kita kembali lagi pada cerita hari ini...
tadi pagi ibu2 di RT ku pada heboh...
"HAYOOOOO.... kita sumbangan buat nanti malam bakar-bakar " kata mereka...
aku hanya tertawa dalam hati sambil ikut2an heboh juga... karena pasti seru nih...pikirku, soalnya nanti mlam akan dibuat acaranya di sebelah rumahku, yang kebetulan adalah rumah PAK RT... nah asyiknya lingkungan ku yg baru ini ibu2 dan bapaknya pada kompakan kalau mau ada acara gitu.

oiya... aku sudah pernah cerita kan, sekarang Alhamdulillah aku sudah pindah dirumah sendiri...dan ini yg juga sangat aku syukuri untuk tahun 2011 rasanya limpahan rizki yg Allah berikan begitu melimpah ruah terutama Rizki seorang cabang bayi yang saat ini sedang kukandung... tak dapat dilukiskan betapa bahagianya aku dan abang... suamiku yang senantiasa mendampingi saat ku begitu rapuh.

sekarang kita cerita lagi untuk acara tahun baruan....
begitu serunya para ibu2 ternyata mereka rela2 cari ikan keliling sampe ke plabuhan PULAUBAY...hahahah terus mencari jagung kesana kemari... sambil ngumpulin beras juga buat makan2 nanti mlaam... kompaknya... aku jadi ikut bahagia...tempatku bersosialisasi seru... gak terlalu kolot... ibu2nya berfikiran terbuka... jadi aku yg merasa paling muda dilingkungan itu lama2 jadi gak kaku dan sungkan lagi. tak perlu waktu lama sih... untuk sedikit demi sedikit menyelami bagaimana bersosialisasi... yg aku suka juga untuk para tetanggaku yg sepertinya bisa langsung kena kehatiku untuk dirunut sebagai keluarga sekaligus ayuk dan kakak.... karena kusadari..mereka adalah keluarga terdekatku kini dan nanti..

terlebih disaat ku Hamil seperti sekarang merekapun begitu perhatian dan gak sungkan...awalanya dulu aku sempat ragu bersosialisasi karena aku belum sama sekali mengenal lingkungan ini. terlebih aku takut kalau mereka akan tersinggung dengan beberapa kata yg mungkin tanpa sengaja terceploskan...

tapi setelah kujalani.. Alhamdulillah para ibu2 yg kebetulan juga bukan ibu rumah tangga biasa krena kebetulan merekapun bekerja seperti aku..jadi pemikiran mereka pun cukup terbuka... dan lebih banyak yg berfikir secara positif. karena jarangnya waktu kami bertemu jadi kadang kala ada rindu pengen ketemu dan cerita2 sore2 duduk dipinggir jalan depan rumah atau diteras rumah sambil makan gorengan... hahahaha ada..ada aja yach.... pokoknya seru ajahhhh..... semoga ini bisa berlanjut sampai tua...tetap akur dalam ikatan keluarga.aminnnn

ESENSI TAHUN BARU

mari kita sama2 renungi...sebenarnya apakah esensi renungan tahun baru... apakah hanya sebatas ceremonial seru2an..bakar ayam, bakar ikan, bakar jagung atau bahkan ada yg sampe bakar kambing guling...hmmmmm enakkkkkkkkkk

tapi rasanya ini adalah bagian yg tak boleh dilewatkan... disamping kita bersuka cita bersyukur dipertemukan lagi dengan tahun baru...hendaknya kita pun bisa memanfaatkan moment ini untuk saling Berintropeksi diri.

apa yg telah kita lakukan selam tahun 2011??? tentang bagaimana kita bersikap,berbuat, bertindak, beribadah dan semuanya... apakah yg baik sudah ditingkatkan artinya yg buruk diturunkan persentasenya...atau sebaliknya... semua hanya diri kita sendiri yg bisa mengukurnya.

kali ini aku ingin berbagi tentang sebuah ungkapan yg kudapat dari bbm seorang teman yg berkisah tentang "KENTANG BUSUK" waduhhhhh.... apa kah gerangan kentang busuk, bagiku ini ungkapan sangat berkesan dan teringat dikepalaku.

Cerita dimulai dari sebuah kisah 2 orang yg bersahabat dan berteman baik... ternyata setelah berteman lama terjadilah sebuah pertengkaran hebat bahkan sebuah penghianatan yang dirasakan begitu menyakitkanpun terjadi.

dan bisa kita rasakan untuk sebuah hubungan yg sudah dijalani dengan baik lalu tiba2 dihianati maka akan ada rasa yg begitu sakit sampai pada sebuah kata BENCI...

tak seharusnya ini terjadi tapi inilah kita sebagai mnausia..bagi kita yg sedang dilanda rasa sakit hingga tak akan ada kata maaf terucap. maka bagi mereka yg tak mau MEMAAFKAN sama seperti halnya menyimpan "KENTANG BUSUK"

kejadian dua orang sahabat ini trnyata berlangsung sudah cukup lama 2 bulan sudah berjalan dan mereka ternyata bersekolah di satu tempat yaitu di sebuah SD yg sama. lama kelamaan sang ibu guru mendengar cerita dari teman2nya bahwa mereka berdua sudah lama tak saling betegur sapa lagi dan tak mau saling memaafkan.

akhirnya...
sang ibu guru membuat AKAL agar mereka bisa mengerti bhawa yg mereka lakukan tak baik.
suatu pagi.... san ibu guru mengharuskan semua siswa dikelas itu untuk membawa 1 kg KENTANG dalam asoy (kantong plastik) kalau bahasa kita.

anak2 itu harus membawanya kemana saja mereka beraktifitas dan mereka harus jujur... mau apa saja bahkan ke Toiletpun harus dibawa... 1 minggu berlalu..anak2 itu mulai satu persatu menyerah dan mengakui bahwa mereka tak sanggup bawa kentang itu... selain berat dan tidak nyaman ternyata lama kelamaan kentang itu menjadi busuk... mereka mulai tidak tahan dengan baunya.... dan sang ibu guru masih belum mengizinkan sampai anak2 itu benar2 menyerah,.

akhirnya di minggu kedua anak2 itupun benar2 menyerah.... sudah tidak sanggup bawa 1 kg "KENTANG BUSUK" itu kmana2...

akhirnya sang ibu guru mengizinkan mereka membuangnya ketempat sampah, dan ibu gurupun berkata :
"Anak2 ku sayang.... tidak ada satupun yg tahan bukan..... dengan bau kentang busuk tersebut dan beratnya yg harus dibawa kemana2. nah SEPERTI ITULAH gambaranya KEBENCIAN yg kalaian rasakan ketika kalian bertahan untuk tidak mau saling memaafkan ketika mersa saling tersakiti atau mersakan kebencian yg begitu dalam. KENTANG BUSUK itu diibaratkan seperti KENTANG yang lama2 akan menjadi BUSUK bila terus dibawa kemna2 atau dipendam dalam hati...maka marilah saling memaafkan dan mengikhlaskan sebuah kesalahan yg ternyata sangat menyakiti hati sipapun yg salah atau benar... karena HUKUMAN itupun akan datang dari ALLAH SWT... jadi tak perlu kita saling menghukum diri kita dengan sebuah dendam."

dan kedua sahabat yg saling menyimpan kebencian tadi pun saling menyadari kesalahan mereka.akhirnya mereka saling memaafkan... dan melepaskan semua rasa kesal dendam dan sakit hati... agar semua menjadi tenang dan untuk sama2 mengikhlaskannya...

Esensi.... tahun baru kali ini pun ku coba raih... dan untuk sahabat, kerabat, saudara seiman sebangsa, setanah air, dan semua handai taulan mari kita saling memaafkan...

"BUKAN MENCARI SIAPA YG BENAR ATAU SALAH....TETAPI MARI MENCARI APA YANG BENAR" dengan segenap hati aku Mohon maaf atau setiap kesalahan yg terjadi... dalam khilafku dan kepada Allah ku mohon ampun...
harapanku dapat meninggalkan tahun 2011 dengan ketenangan dan menyambut tahun 2012 dengan Senyuman Semangat.

SELAMAT TAHUN BARU..... SEMOGA BERKAH .....


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Suka Duka Ku Menjadi Seorang Master Ceremonial ^_^*

Kisah Anakku ... anak Mahal... ^_^*

LOMBA QUOTE "I LOVE INDONESIA" Berhadiah Pulsa 50K....